Sidang Ketiga AHOK Digelar, Jalan Gadjah Mada Penuh Massa dan Kendaraan

[tajukidonesia.netSidang kasus dugaan penistaan agama dengan terdakwa Gubernur DKI Jakarta nonaktif Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, digelar untuk ketiga kalinya, di Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Jalan Gajah Mada Nomor 17, Selasa, 27 Desember 2016. Meski sidang baru dilaksanakan pukul 09.00 namun ruang jalan di depan gedung pengadilan telah macet beberapa jam sebelumnya.
Pantauan VIVA.co.id, kemacetan parah tersebut lantaran perimeter pengamanan polisi diperlebar sehingga ruas jalan semakin sempit dan hanya tersisa satu lajur. Barisan massa kontra Ahok pun semakin panjang. 
Sebelumnya, massa tersebut hanya sampai di depan Plaza Gajah Mada namun saat ini, massa memenuhi Jalan Gajah Mada hingga ke perempatan perbatasan Kecamatan Taman Sari, sehingga penyempitan  jalan semakin panjang. Sekitar 300-400 meter ruas jalan dipenuhi oleh massa penuntut Ahok. 
Ekor kemacetan di depan gedung pengadilan tersebut hampir mencapai Harmoni. Penjagaan yang dilakukan kepolisian terpantau lebih ketat dari biasanya. Selain memperpanjang perimeter penyempitan jalan, beberapa kendaraan taktis, seperti baracuda juga terlihat lebih banyak.
Cuaca di lokasi terpantau gerimis namun ribuan orang penuntut Ahok tetap berorasi di atas mobil komando masing-masing. [vnws]





Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :