Nah Lho.. Polisi Sebut Teror terhadap Novel, Tak Ada Saksi dan Petunjuk

[tajuk-indonesia.com]          -          Pihak Kepolisian mengalami kesulitan dalam mengungkap kasus teror penyiraman air keras terhadap Novel Baswedan. Sampai saat ini pelaku penyerangan terhadap penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tersebut masih belum berhasil ditemukan.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Argo Yuwono menjelaskan kesulitan pihaknya dalam menangkap pelaku, karena tidak adanya saksi mata yang melihat saat penyerangan tersebut terjadi.

“Ya sampai sekarang saksi yang melihat aja nggak ada. Petunjuk juga belum ada,” ujar Argo di Jakarta, Senin (31/7).

Argo mengungkapkan, apabila dari pihak KPK ada yang merasa dicurigai bisa segera melaporkan ke pihak Polda Metro Jaya, yang Nanti pihaknya akan melakukan pemeriksaan secara transparan agar kedua bila pihak bisa sama sama mengetahui.

“Kami harapkan ada tim dari KPK siapa yang dicurigai. Nanti kalau ada ya kami curigai itu kami keker dan tanyakan bener nggak pelakunya. Nanti dia juga kami masukkan ke ruang kaca, nanti diperiksa disana. Kita transparan,” pungkasnya.  [smc]


















Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :