Sandiaga Lapor ke Boy Sadikin, Tim Kotak-Kotak Masif Politik Sembako


[tajuk-indonesia.com]        -        Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga, Sandiaga Uno telah mendapatkan laporan dari timnya terkait masifnya politik uang dalam bentuk sembako yang dibagikan kepada warga. Aksi bagi-bagi sembako itu pun dibagikan kepada warga di berbagai simpul-simpul daerah. 

"Banyak relawan di bawah mendapatkan laporan diserbu oleh sembako-sembako yang dibagikan kepada simpul-simpul di daerah yang selama ini menjadi bahasa sekitar," kata Sandiga di rumah Boy Sadikin, Jalan Borobudur, Jakarta Pusat, Minggu (16/4). 
Salah satu tempat yang menjadi sasaran aksi bagi-bagi sembako itu, jelas Sandiaga, di antaranya Duri Kepa, Jakarta Timur. Bahkan Sandiaga menyebut ada Panwaslu di kawasan Kalibata City pun tak bisa berbuat apa-apa. 

"Duri kenapa juga daerah Jakarta Timur di Kalibata City sampai Panwaslu ini luar biasa tim kotak-kotak sangat masif," kata Sandiaga. 
Dia pun mengaku tak bisa bersuara apa-apa saat ini, kecuali mengimbau masyarakat untuk menyuarakan keinginan demokrasi yang bersih di Jakarta. Bukan sebaliknya, demokrasi yang sarat akan kepentingan dan menggagalkan segala macam cara. 

"Jadi saya tentunya harus betul-betul mengimbau agar mulailah kita membuka lembaran baru jangan kita ya kalau kita lihat tolerir salah dengan kegiatan mencederai demokrasi kita," ungkapnya. 

Untuk itu dia datang kepada Ketua tim relawan Anies Sandi, Boy Sadikin untuk mengatasi maraknya politik sembako ke warga. 

"Jadi Bang Boy punya rumusnya nanti kita akan simak ide-ide yang inovatif yang warga bisa menjalankan. Karena menurut kami ini tidak mencerminkan demokrasi kita yang sudah mulai matang," ujar Sandiaga.[pm]








Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :