Inilah Komisioner KPU Periode 2017-2022 Pilihan DPR


[tajuk-indonesia.com]        -        Setelah merampungkan pemilihan calon komisioner Bawadan Pengawas Pemilu (Bawaslu), anggota Komisi II DPR melanjutkan pemilihan komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) periode 2017-2022.

 Pemilihan dengan mekanisme voting dilangsungkan di Ruang Rapat Komisi II, Komplek Parlemen, Jakarta Pusat, Rabu dinihari (5/4).
Dari 14 nama calon anggota KPU yang diserahkan Tim Seleksi Calon Anggota KPU-Bawaslu, 55 anggota Komisi II memilih tujuh nama, sesuai UU yang berlaku.

Mereka yang terpilih adalah, Pramono Ubaid Tanthowi (55 suara), Wahyu Setiawan (55 suara), Hasyim Asy'ari (54 suara), Ilham Saputra (54), Viryan (52 suara), Evi Novida Ginting Manik (48 suara), dan Arief Budiman (30 suara).

Sementara perolehan tujuh calon lainnya, I Dewa Kade Wiarsa Raka Sandi (21 suara), Yesst Y Momongan (6 suara), Sigit Pamungkas (4 suara), Ferry Kurnia Rizkiyansyah (1 suara), Ida Budhiati (1suara), Sri Budi Eko Wardani (1 suara), dan Amus Atkana (0 suara).

Sebelumnya, 17 calon anggota KPU telah mengikuti uji kelayakan dan kepatutan (test and proper test) di Komisi II DPR. Dijadwalkan, tujuh anggota KPU terpilih akan disahkan di Rapat Paripurna DPR pada 6 April lusa, setelah dibahas Badan Musyawarah DPR hari ini.

Untuk diketahui, masa jabatan anggota KPU dan Bawaslu periode 2012-2017 akan berakhir pasa 12 April 2017. [rmol]















Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :