Forum Kedaulatan Bangsa akan Laporkan Pengurus DPP IMM ke Polisi


[tajuk-indonesia.com]      -       Sekretaris DPP IMM bidang Lingkungan Hidup, Aris Munandar akan dilaporkan polisi karena telah memunculkan kebencian dan fitnah terhadap Menko Maritim Luhut Binsar Panjaitan.
“Saudara Aris Munandar sebagai sekretaris DPP IMM bidang Lingkungan Hidup akan segera kami laporkan polisi karena sebarkan fitnah dan kebencian terhadap Menko Maritim Luhut Panjaitan,” kata Ketua Forum Kedaulatan Bangsa, Johny Simanjuntak dalam pernyataan melalui email kepada suaranasional, Jumat (11/11).

Menurut Johny, Aris Munandar sebagai dalang menghasut anggota IMM untuk berdemo di kantor Menko Maritim. “Harusnya IMM sebagai kalangan intelektual dan mahasiswa mengendepankan dialog, sekeras apapun dalam forum dialog, Pak Luhut akan melayani dengan baik. Bukan dengan demo dan menyebarkan fitnah,” ungkap Johny.

Johny sudah mempunyai bukti-bukti orasi maupun kumpulan berita terkait kegiatan Aris Munandar yang memfitnah Luhut Panjaitan. “Kita negara hukum, semua harus ditegakkan,” papar Johny.

Ia menyesalkan sikap DPP IMM yang meminta Menko Maritim Luhut Panjaitan dipecat. “Selama ini Menko Maritim sudah bekerja sangat baik, dan Presiden Jokowi mengakuinya,” pungkas Johny.   [snc]













Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :