Fadli Zon: Wuih, Pak Fahri Hamzah Sudah Gerindra Banget Tuh!
[tajuk-indonesia.com] - Tiba di Gedung DPR RI, Wakil Ketua DPR, Fahri Hamzah, disindir telah jadi kader Partai Gerindra.
Karena Fahri yang telah dipecat dari PKS tersebut mengenakan kemeja putih lengan pendek dengan dua saku, seperti yang kerap dipakai Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Prabowo Subianto.
Mendapat sindiran demikian, Fahri menjawab sambil tertawa. Dia mengaku sengaja memakai pakaian seperti itu.
“Iya nih. Sengaja tadi pakai baju ini, biar pas kaya Gerindra,” celetuk Fahri saat berbincang dengan wartawan di Gedung Nusantara III, Komplek Parlemen, Senayan, Jum’at (22/09).
Pernyataan senada disampaikan koleganya di Pimpinan DPR yang juga Wakil Ketua Umum DPP Gerindra, Fadli Zon yang tiba tidak lama setelah Fahri.
“Wuihh udah pas banget Pak Fahri, Gerindra tuh,” ujar Fadli.[gm]