Lewat Pengeras Suara dibalik Jeruji, Ahok: Saya Sudah Aman Disini, Mohon Bubar!
[tajuk-indonesia.com] - Ratusan pendukung mantan gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) terus berdatangan ke Mako Brimob Kelapa Dua, Depok.
Namun demikian, aksi yang semakin membuat keresahan tersebut membuat polisi mulai gusar.Kabagops Korps Brimob Kombes Pol Waris Anggono akhirnya turun tangan untuk membuat situasi lebih tenang. Waris pun memberikan tawaran kepada para pendukung terdakwa penista agama itu untuk berbicara dengan Ahok.
Waris mengatakan Ahok akan berbicara melalui Handy Talky (HT) dari dalam jeruji kepada pendukung yang kemudian dikenal dengan Ahokers itu.
"Bapak Ahok akan bicara pada ibu melalui HT. Setelah selesai bapak ibu bubar, sanggup nggak? Kalau tidak sanggup tidak usah," lanjut Waris kepada massa Ahok di depan gerbang Mako Brimob Kelapa Dua.
Tak lama setelahnya, aparat keamanan menyiapkan pengeras suara untuk didekatkan ke HT. Tak lama, suara Ahok pun keluar dari pengeras suara tersebut. Setelah menyampaikan apresiasinya, Ahok pun meminta para pendukungnya untuk membubarkan diri.
"Saya mengimbau teman-teman yang dukung saya untuk bubarkan diri. Ini kan markas Brimob jadi sudah aman saya di sini. Hari ini hari Waisak, mohon bubar," kata Ahok.[pm]