Pribumi Dihina, GEPRINDO Desak Polri Tangkap Pelakunya
[tajuk-indonesia.com] - Kasus penghinaan terhadap Ketua MPR Zulkifli Hasan oleh salah satu pengguna akun twitter sangat tidak beradab dan amoral. Ada dua penghinaan yang dilakukan akun @haloJakarta dalam twitnya, pertama dia menghina Ketua MPR Zulkifli Hasan sebagai personal dan kedua dia sekaligus menghina para pahlawan bahkan founding-father bangsa Indonesia.
Akun tersebut sangat menghina Pribumi, ia mengatakan Pribumi sebagai manusia terbelakang dan rasis disertai foto. Sangat disayangkan pelaku diduga sebagai pendukung Ahok, ini bisa memunculkan konflik horizontal. Terlepas dari konstelasi politik, Zulkifli Hasan yang akan mendeklarasikan dukungan PAN terhadap Anies-Sandi, pelaku penghinaan terhadap Ketua MPR dan Pribumi tersebut harus dihukum.
GEPRINDO (Gerakan Pribumi Indonesia) sebagai Rumah Besar Pribumi mengutuk prilaku pelaku penghinaan terhadap Ketua MPR dan Pribumi. Kita mendesak Tim Forensik Digital POLRI bergerak cepat mengidentifikasi akun tersebut dan segera menangkapnya. Jangan karena Zulkifli Hasan dan PAN tidak mendukung Ahok serta Ahok bukan Pribumi lalu Zulkifli Hasan dituduh rasis. Akun tersebut harus meminta maaf kepada seluruh Pribumi di Indonesia, GEPRINDO desak pihak kepolisian jangan ragu dan jangan lamban untuk menangkap pelaku.
Jakarta, 15 Maret 2017
Salam Pribumi Indonesia
Presiden GEPRINDO (Gerakan Pribumi Indonesia)
Bastian P Simanjuntak
[rplt]
GEPRINDO (Gerakan Pribumi Indonesia) sebagai Rumah Besar Pribumi mengutuk prilaku pelaku penghinaan terhadap Ketua MPR dan Pribumi. Kita mendesak Tim Forensik Digital POLRI bergerak cepat mengidentifikasi akun tersebut dan segera menangkapnya. Jangan karena Zulkifli Hasan dan PAN tidak mendukung Ahok serta Ahok bukan Pribumi lalu Zulkifli Hasan dituduh rasis. Akun tersebut harus meminta maaf kepada seluruh Pribumi di Indonesia, GEPRINDO desak pihak kepolisian jangan ragu dan jangan lamban untuk menangkap pelaku.
Jakarta, 15 Maret 2017
Salam Pribumi Indonesia
Presiden GEPRINDO (Gerakan Pribumi Indonesia)
Bastian P Simanjuntak
[rplt]