"Siapa Bilang Warga Sekitar Freeport Sejahtera"


[tajuk-indonesia.com]         -          Ketua Gerakan Papua Optimis, Jemmy Demanius Ijie, mengatakan Freeport tak memberikan kesejahteraan bagi masyarakat yang tinggal di sekitar lokasi pertambangan.
"Saya pikir banyak orang mengklaim bahwa kami sejahtera, tapi faktanya tidak begitu. Buktinya saja rakyat di kawasan sekitar pertambangan saja hidupnya seperti itu. Selalu memberontak sampai akhirnya menuntut memisahkan diri dari negara," kata Ketua Gerakan Papua Optimis Jemmy Demanius di Jakarta, hari ini.

Menurutnya, masalah Freeport bagi warga Papua terutama masyarakat sekitar adalah bagaimana menciptakan keadilan di kawasan sekitar pertambangan.

"Tapi karena tidak adanya perhatian dari pihak perusahaan, bahkan pemerintah, jadi saya pikir Freeport mau angkat kaki atau tetap juga, begitu-begitu saja nanti kehidupan masyarakat di sekitar situ," ujarnya.

Freeport harus menjadi perusahaan yang tunduk terhadap segala peraturan di Indonesia. Pemerintah diminta untuk mengembalikan kedaulatan dengan tidak didikte perusahaan dari Amerika tersebut.

"Berilah ruang bagi kita untuk bernegosiasi dan berbicara untuk mengembalikan harkat dan martabat kita sebagai bangsa yg berdaulat, terutama untuk rakyat Indonesia pada umumnya, dan lebih khusus rakyat Papua harus memperoleh manfaat dari itu," tandasnya.  [rima]
















Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :