Video Tito Karnavian Memuji FPI dan Habib Rizieq Sekarang Populer
[tajukindonesia.net] Sebuah potongan video yang memperlihatkan Kapolri
Jenderal Tito Karnavian sedang berbicara di depan kegiatan Fron Pembela Islam
(FPI) beredar di dunia maya beberapa hari belakangan ini.
Tidak diketahui kapan persis video itu direkam.
Kemungkinan, rekaman ini berasal saat Tito masih menjabat sebagai Kapolda Metro
Jaya. Dalam video itu disebutkan oleh Tito bahwa kegiatan dilakukan di tempat
FPI. Belum diketahui pasti apakah itu di markas FPI di Jalan Petamburan, Tanah
Abang, Jakarta, atau di padepokan Habib Rizieq di kawasan Puncak, Bogor, Jawa
Barat.
Tito mengatakan, kegiatan itu tidak diliput oleh
media massa, juga hanya dihadiri kurang dari 500 orang. Tetapi gemanya akan
besar karena diselenggarakan oleh FPI.
Di dalam video berdurasi 1 menit 44 detik yang
diunggah pemilik akun Youtube Berkah Empat hari Kamis lalu (19/1), Tito
Karnavian memuji FPI sebagai organisasi massa yang toleran.
Menurut Tito Karnavian, kegiatan seperti yang
dihadirinya itu akan melepaskan stigma jelek tentang FPI sebagai organisasi
massa yang "radikal, militan dan identik dengan kekerasan dan intoleran."
Stigma itu, sebutnya mungkin dilabeli oleh media
massa dan kemudian mempengaruhi publik bahwa FPI.
"Tapi dalam kenyataannya, saya paham, karena
sudah lama dengan teman-teman FPI dan banyak bergaul termasuk berdiskusi banyak
sekali dengan Imam Besar (Habib Rizieq). Paham pemikiran beliau,"
sambungnya.
Beliau sangat toleran sebenarnya. Dan itu sangat
mewarnai. FPI lah ormas Islam yang sangat toleran kepada agama lain,” demikian
Tito Karnavian.
Setelah ditelusuri diketahui bahwa video yang
diunggah Berkah Empat itu bukan yang pertama. Ada setidaknya dua video yang
nyaris serupa dengan durasi yang lebih panjang, seperti yang diunggah pemilik
akun Ahmad Tirmidzy pada bulan November 2016. Pada bagian awal, dari potongan
video ini Tito mengatakan bahwa Habib Rizieq adalah temannya, dan bahwa
menurutnya Habib Rizieq tetap ketua umum FPI, sementara ketua umum FPI yang
sekarang hanya penggantinya saja. [rm]