Golkar Siapkan Tiga Nama Untuk Calon Ketua Dewan


[tajukindonesia.net] Gubernur Sumatera Barat telah mengeluarkan Surat Keputusan pemberhentian Mukhlis Rasyid sebagai  ketua DPRD Kabupaten Sijunjung. Oleh sebab itu kursi pimpinan tertinggi wakil rakyat tingkat Kabupaten itu dalam keadaan kosong.

Ketua DPD Golkar Sijunjung Arrival Boy dalam keterangannya kepada Kantor Berita Politik RMOL, menjelaskan bahwa institusinya telah mengajukan tiga nama pengganti Mukhlis Rasyid ke DPD partai Golkar Sumatera Barat.

"Ada tiga nama yang telah diajukan sebagai pengganti Ketua DPRD yang lama," jelas Boy, Sabtu malam (14/1).
Ketiga nama itu, kata Boy adalah Afrisson Saleh yang saat ini menjabat sebagai Sekretaris DPD partai Golkar Sijunjung, Sarikal serta kader perempuan partai Golkar Sijunjung yang merupakan ketua Kesatuan Perempuan Partai Golkar, Yusnidarti.

Pengajuan ketiga nama pengganti ketua DPRD Sijunjung itu, papar Boy merupakan hasil  dari rapat pleno yang digelar oleh Pengurus DPD Golkar Kabupaten.

"Rapat pleno telah memutuskan untuk mengusulkan tiga nama pengganti Ketua DPRD ke DPD partai Golkar Sumbar," ucap Wakil Bupati Kabupaten Sijunjung.

Bahkan, sambung Boy, ketiga nama pengganti tersebut sudah diteruskan ke DPP partai Golkar di Jakarta. Dan hingga saat ini, pihaknya masih menunggu keputusan DPP partai Golkar.

"Karena keputusan akhir ada ditangan DPP sesuai dengan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga,” tandasnya.

Seperti diketahui Mukhlis Rasyid terjerat dalam kasus asusila. Ketua DPRD Sijunjung itu ditangkap warga Nagari Muaro Sijunjung saat berduaan dengan istri sopir DPRD di kamar di perumahan dinas pemkab Sijunjung. Hasil sidang adat, keduanya didenda 100 sak semen. [rm]






Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :