Survei SSI: Alami Penurunan Elektabilitas Ahok-Djarot 33,8 Persen


[tajukindonesia.com]    -    Meski elektabilitasnya tertinggi dibanding dua bakal Cagub-Cawagub DKI lainnya, pasangan Ahok-Djarot mengalami penurunan.

Hal itu terungkap dari hasil survei lembaga Skala Survei Indonesia (SSI) yang diriilis di Gado-gado Boplo, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (23/10/2016).

"Dari tiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur yang akan maju di Pilkada DKI 2017, pasangan yang banyak dipilih adalah Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat sebesar 33,8 persen, disusul Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni 19,6 persen dan Anies Rasyid Baswedan-Sandiaga Uno 18,8 persen. Yang tidak tahu/tidak menjawab/rahasia 27,9 persen," ucap Direktur Eksekutif SSI Abdul Hakim.
Pengumpulan data survei dilakukan dengan wawancara tanggal 6-11 Oktober 2016 di seluruh wilayah DKI, dengan metodologi multistage random sampling. Responden sebanyak 800 orang. Margin of error 3,46% dan tingkat kepercayaan 95%.

Menurut Abdul, elektabilitas Ahok-Djarot mengalami penurunan.

"Jika dibandingkan dengan tingkat elektabilitas pada Februari 2016, penurunan (Ahok-Djarot) sebesar 13,3 persen," ujarnya.

"Pada bulan Februari 2016, tingkat elektabilitasnya sebesar 47,1 persen. Sementara pada bulan oktober 2016 tingkat elektabilitasnya 33,8 persen," imbuh Abdul.

Begitu juga secara personal tingkat elektabilitas Ahok mengalami penurunan, jika dibandingkan tingkat elektabilitas pada bulan Februari 2016, sebesar 53,1 persen.

"Penurunan itu sebesar 19,5 persen. Pada Februari 2016, tingkat elektablilitas sebesar 53,1 persen," tuturnya.

Sementara, dari 19,6 persen suara pasangan Agus-Sylviana, yang sudah sangat yakin tidak mengubah pilihan sebesar 24,8 persen. Lalu dari 18,8 persen suara Anies-Sandi yang sudah sangat yakin tidak mengubah pilihan sebesar 17,3 persen. Sedangkan dari 33,8 persen suara Ahok-Djarot yang sudah sangat yakin tidak mengubah pilihan sebesar 27,0 persen.

"Namun ketika jumlah yang sangat yakin dan yakin digabungkan, maka keyakinan pemilih pasangan Agus-Sylviana sebesar 91,7 persen, Anies-Sandiaga sebesar 94,6 persen, dan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) Djarot Saiful Hidayat sebesar 96,6 persen," ucap Abdul. [ts]







Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :